Cara Membuat Tulisan Tangan Jadi Font Android

      Jika sobat menggunakan perangkat Android yang memiliki sistem font, maka sobat akan melihat bahwa sistem font bawaan yang digunakan semua perangkat Android mempunyai bentuk yang hampir sama. Sistem font Android biasanya disebut dengan nama Roboto dan sobat mungkin bosan menggunakan font Android yang sama sepanjang waktu.

      Banyak sekali orang yang berpikir bagaimana cara membuat font sendiri? (Mungkin sobat salah satunya) Cara membuatnya sebenarnya sangat mudah dan bahkan sobat dapat membuat file .ttf sendiri lalu menggunakannya pada perangkat Android dan PC sobat.

      Sobat dapat membuat font tulisan tangan sendiri dengan bantuan trik sederhana ini. Yang sobat butuhkan adalah hanya mencetak template yang tersedia di kertas atau mengeditnya dengan aplikasi editor foto serta menuliskan tulisan tangan sobat sendiri di template tersebut. Sobat dapat melakukannya hanya dalam waktu 5 menit karena cukup mudah dilakukan dengan bantuan trik sederhana ini.

* Syarat dan Bahan-Bahan

1. Android sobat harus sudah di root. Jika belum baca di sini. => Cara Mudah Root Android.

2. Aplikasi photo Editor. => DOWNLOAD

3. Aplikasi Font Fix. => DOWNLOAD

4. Semangat..!! Haha.. agak ribet kalaw masih awam.

* Langkah-Langkah

1. Buka link berikut. => link

2. Download fotonya bisa klik PDF atau PNG. (Saya sarankan PNG saja)

3. Setelah di download buka aplikasi foto editor tadi.

4. Cari foto yang di download tadi, klik ikon pensil, dan tulis huruf-huruf seperti gambar dan simpan.


5. Buka lagi situs tadi. => disini

6. Upload foto yang sobat edit tadi. Klik choose file, tulis nama, pilih format ttf, dan klik start.

7. Klik nama yang sobat buat tadi dengan format ttf. Dan akan otomatis di download.

8. Setelah di download buka aplikasi fon fix.

9. Klik ikon tambah (+)

10. Cari file ttf yang telah sobat download tadi.

11. Klik ikon tambah (+)

12. Klik instal.

13. Jika ada izin root klik grant atau allow.

14. Klik instal.

15. Klik reboot. Tunggu saja.

16. Nah, jika sudah slesai reboot maka android sobat telah berubah fontnya.

      Gampang kan. Jika sobat ingin bertanya atau ada masukkan silahkan tinggalkan komentar. Semoga berhasil.. ^_^

0 Response to "Cara Membuat Tulisan Tangan Jadi Font Android"

Post a Comment

Jangan berkomentar yang dapat menyinggung perasaan orang lain.